Welcome back to Admin.... Ada yang baru loh teman-teman. Sebuah penginapan yang unik yang cocok untuk kita nikmati saat kita berlibur bareng keluarga. Sebelumnya kamu tau gak Desa Sigapiton ? . Desa sigapiton merupakan satu salah satu desa yang dikembangkan menjadi desa wisata yang berlokasi di Kabupaten Tobasa.
"loh apa hubungannya min dengan desa Sigapiton" ?. Hubunganya, penginapan ini berada di Desa Sigapiton. Sekarang ini,atau setelah diresmikannya KALDERA DANAU TOBA banyak wisatawan berkunjung ke tempat ini. mengapa, Karena Desa ini termasuk Kaldera Danau Toba. Jadi saat kamu liburan ke desa ini, kamu akan menjumpai pamplek bertuliskan Kaldera Danau Toba.
Buat kamu yang ingin tau apa itu Kaldera Danau Toba, liknya udah admin buat
Berlibur ke desa sigapiton pastilah sangat menyenangkan bukan ? . Pesona alam sangat luar biasa di sini. Sehingga banyak wisatawan yang betah untuk berlibur di Desa ini untuk melanjutkan kegiatan liburan berikutnya di hari akan datang. Oleh sebab itu, admin akan mengrekomendasikan satu penginapan yang unik dan murah saat kamu berlibur ke Desa Sigapiton ini.
Jabu Na Ture merupakan homestay di tepi pantai Danau Toba. Jabu Na Ture terletak di Desa Sigapiton, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara. Jabu Na Ture memiliki arti banyak bagi kearifan lokal di Danau Toba. Jabu yang berarti rumah hunian, Na artinya yang memberikan, sedangkan Ture adalah bagus, komplit, atau selaras dan memiliki makna sebagai rumah hunian yang indah juga selaras alam.
Untuk menikmati malam di HomeStay ini, biaya yang diperlukan hanya Rp. 400.000 per malam. fasilitas di Homestay ini berupa kamar mandi dengan air panasnya, TV, AC, dan tempat tidur yang nyaman. Jabu Na Ture dibuat dengan citarasa mewah dan memiliki keunikan berupa dinding yang terbuat dari bambu dan atapnya dari ilalang. So penginapan ini pasti akan dingin walaupunn tidak memakai AC.
Jadi buat kalian yang lagi liburan ke Desa Sigapiton ini, ataupun sekitaran danau toba, Tempat ini bisa membantu untuk bermalam di Danau Toba....
0 Komentar