Madu Efi, Wisata Taman Bunga Indah dan Instagenic di Kabanjahe | Lebah Australia

jendeladunia16.com - Madu Efi, Wisata Taman Bunga Indah dan Instagenic di Kabanjahe | Lebah Australia

Madu Efi, Wisata Taman Bunga Indah dan Instagenic di Kabanjahe | Lebah Australia
instagram/@madu_efi

Hai teman-teman, kali ini ade akan merekomendasikan wisata yang hits di tanah karo. kabanjahe. Wisata ini memiliki sehamparan kebun bunga warna-warni yang begitu segar saat dipandang.

Madu Efi, Wisata Taman Bunga Indah dan Instagenic di Kabanjahe | Lebah Australia
instagram/@karya.miak

Wisata Madu Efi, wisata ini terletak di Desa Kacinambun,Kabanjahe, Sumatera Utara. Cukup membayar tiket Rp10000 kamu udah puas menikmati hal yang menarik di kebun Madu Efi ini. Di dalam wisata terdapat segala jenis bunga yang membentang luas yang bisa kita eksplor, udara yang sejuk dan dingin pasti akan menjadikan liburan kamu sangat nyaman dan memuaskan.

Madu Efi, Wisata Taman Bunga Indah dan Instagenic di Kabanjahe | Lebah Australia
instagram/@pecandu.hijau

Selain menikmati keindahan tanaman bunga yang ada disini, di tempat ini juga memiliki banyak spot foto yang instagenic untuk kamu coba, jadi tips buat kamu yang berlibur kemari, jangan lupa untuk membawa kamera, Okay ....

Madu Efi, Wisata Taman Bunga Indah dan Instagenic di Kabanjahe | Lebah Australia
instagram/@your_bee19

Tak hanya taman bunga yang bisa kamu nikmati di wisata ini, ditempat ini juga memiliki puluhan tempat berkemah yang bisa kamu nikmati untuk bermalam, jadi buat kalian yang pecinta alam, wisata ini cocok banget untuk kamu kunjungi.

Baca juga informasi menarik di De Voyage Bogor Wisata Nuansa Ala Eropa | Wisata Keren Abizz


Madu Efi, Wisata Taman Bunga Indah dan Instagenic di Kabanjahe | Lebah Australia
instagram/@hadii_waliyu

Karna wisata ini dinamakan Madu Efi, pasti tak lepas yang namanya dengan lebah. Di tempat ini kamu juga bisa mengetahui bagaimana cara baik untuk peternakan lebah, dan informasi yang ade dapatkan, lebah yang diternak kan disini merupakan lebah yang berasal dari australia, jadi buat kalian yang penasaran seperti apa rasa madu dari lebah ini, kalian bisa juga untuk membelinya...

Fasilitas di tempat ini juga sangat memadai, Seperti Lahan Parkir yang luas dan aman, Pusat informasi, Foodcourt yang menyediakan kuliner yang cukup murah, arena spot foto, fasilitas umum yang juga bersih.

Jadi apakah teman-teman udah siap untuk berlibur ke taman madu efi ini ? , Kalau begitu langsung aja de untuk datang dan nikmati sensasi liburan keluarga kamu yang seru di Madu Efi Kabanjahe, Happy Holiday.

Posting Komentar

0 Komentar